bengkel gile
Selasa, 31 Mei 2011
trik airbrush dengn hasil sempurna
Dalam seni lukis modern, air brush dikenal sebagai salah satu seni lukis yang relative belum lama berkembang dibandingkan dengan seni lukis konvensional, air brush dapat dikatakan sangat berbeda terutama pada alat yang di gunakan. Pada peralatan air brush digunakan sprayer dalam melukis. Seniman air brush lebih mengenal dengan sebutan pen (pena atau pulpen). Dewasa ini teknik ini dilakukan dengan memadukan kerja dari tiga peralatan utama yakni, pompa, tangki udara dan pen. Pompa menghasilkan udara yang ditampung dalam tangki udara. Udara yang terkumpul dalam tangki semakin lama semakin tinggi tekanannya kemudian dikeluarkan melalui pen dalam bentuk dorongan angin. Dengan bantuan angin dari tangki udara, cat dapat keluar dalam butiran-butiran yang sangat halus.
Air brush adalah teknik yang mudah diterapkan dalam pembuatan karya lukis khususnya, sebab sudah menggunakan tenaga mesin jadi sangat memudahkan dalam pengerjaannya baik dari pembuatan desain misalnya bisa menggunakan teknik cetakan dengan cara membuat desain lalu dipotong – potong sesuai bentuk desainnya. Air brush dapat diterapkan dalam media apapun seperti media kain, kayu, plat mobil, motor dan sebagainya. Pemakaian jenis warna tergantung pada media yang akan di air brush. Untuk dapat melukis air brush dengan baik yang paling dasar perlu di ketahui adalah mengenal karakteristik hasil semprotan air brush, dalam melakukan penyemprotan perlu mengetahui penyemprotan air brush, karakteristik semprotan air brush akan berbeda pada jarak tertentu hasilnyapun akan berbeda. Untuk mengatur pengeluaran cat dari pen kita dapat memposisikan jarum pada posisi pengeluaran sedikit, sedang, dan banyak. Disini kita harus teliti untuk mendapatkan semprotan yang diinginkan dengan mengatur keluarnya warna. Dengan teknik air brush ini hasil karya yang kita dapat berbeda dengan melukis konvensional, hasilnya lebih rapi dan permukaannya lebih halus.
Dalam catatan sejarah seni lukis modern air brush baru berkembang pada akhir abad ke 19 tahun 1879 dikenal sebagai tahun penemu teknik melukis yang di kenal teknik air brush/ alat yang digunakan untuk mengaplikasikan cat di atas media lukis disebut paint distributor. Orang yang berjasa menemukan alat ini adalah Abner Peeler seorang warga Webster cityIowa, Amerika Serikat. Peeler adalah seorang penemu profesional yang sepanjang hidupnya melakukan berbagai percobaan salah satu penemuannya adalah peralatan air brush, satu bulan setelah alat ini ditemukan Peeler berhasil menggunakannya untuk melukis wajahnya sendiri.
Di Indonesia, air brush diperkenalkan oleh para seniman pendatang dari Belanda bersamaan dengan datangnya mereka ke negeri jajahan. Hanya, yang patut disayangkan adalah tidak adanya catatan sejarah yang akurat akan hal ini. Bahkan perkembangan air brush cenderung jalan ditempat (stagnan). Para seniman air brush yang sudah mahir sangat menjaga kerahasiaan ilmu dan keterampilannya dengan berbagai alasan agar tekniknya tidak ditiru orang. Tidak heran jika seniman air brush meninggal, ia pun membawa serta ilmunya ke alam baka sebelum sempat mewariskannya kepada orang lain.
1. Pompa dan tangki udara atau kompresor
Biasanya pompa dan tangki udara dibuat dalam 1 paket yang disebut dengan kompresor. Kompresor berfungsi untuk menghasilkan angin dengan tekanan yang cukup tinggi. Alat ini terdiri dari sebuah unit mesin yang digunakan dengan tenaga listrik, bahan bakar bensin atau solar, dan sebuah tangki penampung udara.Pompa dan tangki udara atau kompresor adalah alat pokok dalam air brush. Ada cara lain yaitu modifikasi alat yang murah meriah, anda cukup membeli sebuah pompa yang digerakkan dengan kaki. Yang digabung dengan tangki sebagai tabung penyimpan udara.
2. Pen
Pen menjadi bagian yang tak terpisahkan dalam air brush karena pen adalah tempat untuk menaruh warna atau pengganti kuas untuk menerapkan warna pada media yang di air brush. Ada tiga jenis pen yakni single action (internal mik), dobble action (internal mik). Pen tipe single action bekerja dengan gerakan tunggal artinya cat dan tekanan angin keluar secara bersama-sama hanya dengan satu gerakan pada triggel atau tombol. Pen single action (internal mik) melakukan pencampuran dan pemaduan cat atau angin sebelum keduanya mencapai bagian head, sedangkan pen single action ekternal mik melakukan pencampuran cat dan angin sesudah keduanya melewati head. Biasanya pen tipe single action digunakan pada pengecatan keramik yang tidak terlalu membutuhkan pengecatan warna gradasi. Pen tipe doble action. Bekerja dengan gerakan ganda. Biasanya dengan menekan triggel kearah bawah akan keluar angin, sedangkan ketika triggel ditarik kearah belakang, yang keluar adalah cat jika keduanya digerakkan bersama, cat akan keluar dengan didorong dengan tekanan angin. Pada pen tipe ini seluruhnya melakukan pencampuran cat dan tekanan angin sebelum mencapai head. Pada air brusher biasanya memaki pen tipe double action alasannya adalah masalah praktis. Biasanya ketika seorang air brusher sedang mengerjakan sebuah lukisan banyak debu yang menempel. Cukup dengan menekan trigel kearah bawah, tekanan angin akan keluar dan mengusir debu diatas media lukis tanpa mengeluarkan cat.
3. Perangkat pengaman
Untuk mencegah hal yang tidak diinginkan dikemudin hari, air bruher sebaiknya menggunakan perangkat pengaman seperti:
o Masker berguna untuk mencegah berbagai penyakit dari partikel-partikel cat yang masuk melalui hidung, sangat beresiko buruk karena dapat merusak paru-paru.
o Sarung tangan untuk menjaga kebersihan tangan dari bahan kimia cat, agar tidak masuk kedalam pori-pori kulit yang dapat menyebabkan iritasi pada kulit.
4. Kuas Tipis
Penggunaan kuas secara keseluruhan akan mendukung kualitas yang dihasilkan. Kuas ini untuk membuat lukisan lapisan rambut ,efek gerak dan serat – serat pada bulu ayam atau burung.
5. Cutter
Cutter digunakan untuk memotong cetakan yang terbuat dari kertas agar bentuk cetakan terpotong baik dan rapi.
6. Alat Tulis
Alat tulis yang digunakan diantaranya adalah pensil. Pensil digunakan untuk membuat sketsa gambar yang akan dituangkan dalam lukisan Air brush. Penggaris digunakan untuk mengukur sisi bagian-bagian cetakan sehingga lukisan yang dibuat proporsional bentuknya.
Kamis, 19 Mei 2011
motor terbaru dengan teknologi canggih
Yamaha Motor Sport Terbaru 2010 Yamaha SS125. Yamaha kembali meluncurkan motor sport terbaru 2010 “Yamaha SS125″. Motor Yamaha terbaru yang berkapasitas mesin 125 cc 4 langkah SOHC 5 percepatan ini, siap bersaing dengan Honda Unicorn Dazzler.
Kehadiran Yamaha SS125 diharapkan bisa diterima dan sukses di pasar seperti penahulunya motor sport Yamaha FZ16 dan Yamaha R15 yang sudah hadir di India. Motor sport Yamaha baru ini memiliki mesin sama dengan Yamaha Gladiator, hanya bobotnya lebih ringan sekitar 3 Kg.
Motor Yamaha SS125 ini dapat menyemburkan tenaga sebesar 11 Ps pada 7.500 rpm dan torsi sebesar 10.4 Nm pada 6.500 rpm. Dengan kompresi mesin 1:10.0 dan menggunakan air cooled.
Sedangkan untuk sistem suplay bahan bakar pada Yamaha SS125 sport ini masih menggunakan karburator yang dipadu CDI dan perangkat elektric starter serta kickstarter, dilengkapi juga dengan dengan perangkat lainnya seperti dics break depan belakang untuk sistem pengamannya.
Desainnya semakin sempurna dengan penyematan tachometer. Sementara untuk menambah kesan sporty, Yamaha mengaplikasikan pelek alloy almunium. Suspensi telescopic di depan dan swingarm pada suspensi belakang. Agar melekat erat di aspal, ban ukuran 2.75-18.4PR di depan, 3.00-18.6PR di belakang.
Full Spesifikasi dari Motor sport yamaha terbaru 2010 Yamaha SS125 :
- Mesin 125 cc 4-stroke, SOHC, 1 Silinder
- Displacement Mesin: 123cc
- Bore & Stroke : 54.0 x 54.0 mm Bore & Stroke 54,0 x 54,0 mm
- Compression ratio : 10.0:1
- Tenaga Maksimum : 11 PS/7500 rpm (8 KW@7500rpm)
- Torsi Maksimum : 10.4 Nm/6,500 rpm
- Sistem pengkabutan suplay bahan bakar : CDI, elektric starter dan kickstarter.
- Suspensi depan / belakang : Garpu teleskopik, Suspensi
Kapasitas tangki bensin Yamaha SS125 13,6 liter, dengan dimensi 1.995 mm x 730 mm x 1.110 mm. Motor sport baru ini sangat ekonomis, bisa menjangkau jarak 70 km per liter. Yamaha mengklaim motor sport Yamaha SS125 terbaru 2010 ini sangat cocok untuk penggunaan sehari-hari. Link New Motor Sport Yamaha SS125 2010.
Rabu, 18 Mei 2011
bore up 2 tak
PRINSIP KERJA 2 TAK
Meski mesin 2 tak terlihat lebih simple dari mesin 4 tak, dengan komponen yang sangat sedikit, hanya piston didalam silinder, namun sesungguhnya mesin 2 tak sangat komplex dalam kalkulasi : utamanya memanfaatkan dinamika gerak gas dalam mesin untuk menghasilkan tenaga. Ada fase-fase berbeda yang sangat berpengaruh didalam crankcase maupun didalam blok cylinder pada waktu bersamaan, sehingga mesin 2 tak mampu bekerja lebih efisien (hanya cukup 360 derajat putaran kruk as, dibanding 720 derajat putaran kruk as oleh mesin 4 tak) inilah yang menyebabkan ledakan tenaga mesin 2 tak terasa menyengat dibanding 4 tak. Rahasia tenaga mesin 2 tak adalah pengaturankompresi primer dan sekunder didalam mesin.
Inilah mengapa seringkali kita menyarankan pada rat rider kalau ingin mengirim mesin untuk dikerjakan sebaiknya seluruh mesin atau motornya dipaketkan sekalian, karena tidak cukup hanya modifikasi blok atau head saja. Mari kita amati cara kerja mesin 2 tak dalam sisi dinamika gas :
1) Awal mula piston berada pada titik mati atas (TMA , nol derajat kruk as) bunga api mulai meletik dan gas dalam ruang bakar menyebar dan mendorong piston turun sebagai awal langkah usaha. Gaya dorong piston ini menekan gas ke dalam crankcase hingga menyebabkan petal terbuka. Kompresi pada kruk as tersebut penting untuk menimbulkan kekuatan hisap pada reed valve, apalagi dibantu membran seperti v-Force dengan banyak katub buluh sehingga meski kompresi rendah campuran gas segar sudah dapat dengan mudah masuk. Pada sudut 90 derajat kruk as, dan piston berada dalam akselerasi negatif maksimum, porting exhaust terbuka sebagai tanda berakhirnya langkah usaha. Gas panas akan terbuang dengan sendirinya keluar ke knalpot. Kompresi pada kruk as mulai melemah saat porting transfer mulai terbuka. Tekanan dalam silinder harus diturunkan lebih rendah dari tekanan pada crankcase dengan tujuan agar gas yang tidak terbakar dapat keluar dari transfer ports selama masa pembilasan.
2) Transfer port terbuka sekitar 120 derajat sebelum titik mati bawah (TMB). Pembilasan dimulai. Artinya gas segar keluar dari porting transfer dan menyatu untuk membentuk sebuah siklus. Gas akan bergerak ke atas menuju belakang silinder dan berputar terus membilas sisa gas pembakaran dari proses power stroke. Penting bahwa sisa gas pembakaran harus dibuang sempurna, untuk membuka ruangan bagi campuran udara segar ke dalam ruang bakar. Itu adalah kunci membuat tenaga besar pada mesin dua tak. Semakin banyak gas segar yang mampu di kompresi pada kubah pembakaran = semakin besar tenaga tercipta!
Sekarang gas segar juga turut terbuang hingga bagian header pada knalpot. Tapi gas segar ini tidak akan lolos begitu saja karena gelombang tekanan kompresi mempunyai pantulan dari desain ujung pipa knalpot yang baik, untuk membawa paket gas segar kembali ke dalam silinder sebelum piston menutup seluruh lubang porting. Inilah keunikan dari efek SUPER CHARGE pada mesin 2 tak. Dari sini terlihat betapa pentingnya desain knalpot 2 tak, perhitungan matang untuk mengurangi trial n error sangat dibutuhkan. Keunggulan utama dari mesin 2 tak adalah bahwa mereka mampu membakar lebih banyak udara/bahan-bakar dibandingkan kapasitas mesin yang terhitung melalui kalkulasi. Sebuah contoh : Mesin 4 tak 125 cc sesungguhnya mungkin hanya mampu membakar 110 cc campuran udara/bahan-bakar dalam silinder, dengan efisiensi pabrikan 88 % (kemungkinan lebih rendah dari itu) sedangkan mesin 2 tak 125 cc standard kemungkinan bisa membakar 180cc campuran udara-bahan bakar didalam silinder. Mampu melihat bedanya? Bisa membuat gambaran bagaimana merancang mesin 4 tak agar mampu melawan mesin motor 2 tak?
porting 2 tak
3) Kini kruk as telah berputah melewati titik mati bawah (180 derajat) dan piston memulai langkah upstroke. Gelombang kompresi yang memantul dari pipa knalpot membawa gas segar kembali melewati exhaust port (kini juga berfungsi menjadi inlet port bukan?) seiring piston menutup seluruh porting maka kompresi dimulai. Di dalam kruk as, tekanan menjadi lebih rendah dari tekanan atmosfer, menimbulkan kevakuman dan hisapan ini akan mebuka katub buluh dan memasukkan gas segar ke dalam crankcase.
4) Gas yang tidak terbakar akan tertekan dan beberapa saat sebelum piston meraih TMA, sistem pengapian akan meletikkan bunga api dan memulai proses pengapian. Dan siklus akan terus berulang.
Pelajari bagaimana proses dasar mesin 2 tak bekerja. Kapan porting mulai terbuka dan tertutup dalam durasi derajat kruk as, niscaya modifikasi kita akan berada pada jalan yang tepat.
PORTING
Tuning Blok 2 tak dengan bor 90 derajat... mantapp :: pro tuning
Porting dalam silinder didesain oleh para insinyur untuk menciptakan tenaga dalam rentang RPM tertentu sehingga menghasilkan karakter mesin tersendiri. Mengurangi metal dalam porting (exhaust dan transfer) berarti merubah durasi, luasan area, volume, serta sudut porting dengan tujuan untuk menentukan rentang tenaga sesuai kondisi trak dan karakter pengemudi. Sebagai contoh, mengendarai RM250 pada pegunungan berbatu perlu penyetelan agar tenaga lebih berisi pada putaran bawah – menengah karena mendaki lembah dan kelembaban udara pegunungan. Bagaimana kita mampu memodifikasi sebuah mesin? Sebelumnya kita harus mendapat sebanyak mungkin data dan informasi tentang karakteristik mesin standard pabrikannya. Kalkulasi ini penting ketika menyangkut PORTING – LUASAN AREA – DURASI. Ukuran area porting dan durasi berhubungan dengan kapasitas mesin dan RPM (mirip durasi noken as bukan?) Kemudahan kita memahami mesin 4 tak akan membawa kita pada pemahaman lebih dalam pada dinamika mesin 2 tak. Mudah untuk membuat 2 tak kencang, lebih mudah membuat mesin 2 tak lambat. Dan perlu kalkulasi mendalam untuk menciptakan mesin 2 tak yang Sangat Kencang!.
CYLINDER HEAD
Cylinder heads bisa dibentuk ulang untuk menciptakan karakter mesin. Head dengan diameter kecil dan ruang bakar yang dalam, serta squish lebar ( 60% dari area boring ) Dikombinasi dengan rasio kompresi 9 : 1 akan sangat pas dengan karakter mesin motorcross. Serta beberapa kombinasi lain akan memunculkan karakter mesi yang berbeda. Squish lebar dengan kompresi tinggi akan menciptakan turbulensi gas dalam ruang bakar. Diukur dalam satuan Maximum Squish Velocity, dalam satuan meter per detil. Supercross engine harus memiliki MSV sekitar 28 m/s. Perlu software khusus untuk menghitung MSV. Dalam buku graham bell, ada patokan tersendiri untuk menentukan karakter mesin (power band – RPM range).
CARBURETOR
Karburator pada mesin 2 tak adalah nyawa setelah modifikasi porting dan pengaturan kompresi. Karena durasi porting akan mempengaruhi puncak RPM mesin maka venturi karburator yang pas harus dilakukan dengan hati-hati. Secara umum, karburator kecil memiliki velocity tinggi dan cocok untuk karakter mesin yang mengandalkan torsi , dan tenaga pada RPM menengah. Untuk mesin 2 tak 125 cc, karburator dengan venturi 34mm akan cocok untuk berlomba pada supercross yang membutuhkan tautan-tautan torsi menuju power sangat cepat. Karburator 36 mm akan bekerja untuk yang membutuhkan speed.
REED VALVE
Membran! Sudah kami bahas panjang lebar tentang pentingnya klep pada motor 2 tak ini. Berpikirlah membran ini seperti klep pada mesin 4 tak. Semakin besar klep dengan luasan area yang lebar akan sangat bermanfaat untuk diperas tenaganya pada putaran mesin tinggi. Membran dengan lidah berjumlah 6 atau lebih akan menjadi pemimpin di lomba, disaat mesin dengan katub buluh berjumlah 2 atau 4 kehabisan nafas.
Ada 3 faktor penentu dalam pemilihan mebran : Sudut petal, Material petal, Ketipisan katub buluh. Rahasia tingkat tinggi ala mekanik internasional akan mudah kamu dapatkan pada membran buatan v-force, kala kita sudah kehabisan akal memodifikasi membran standard dengan main ganjal dan porting rumah membran. Material petal dari karbon kevlar yang sangat ringan akan membantu akselrasi hingga mensuplai di putaran tinggi. Pastikan mesin anda disokong perangkat isitimewa ini sebelum berlomba. Kekalahan akan terasa menyakitkan jika kita tidak mempersiapkan mesin pacuan kita dengan sempurna.
PIPA KNALPOT
Gelombang energi akan banyak dipasok dari hitungan dan desain knalpot yang tepat! Diameter, panjang, terutama 5 bagian utama dari pipa knalpot 2 tak akan menjadi daerah rawan untuk menciptakan tenaga pada RPM tertentu. Area itu adalah : Header, Difuser, Dwell, Baffle, dan Stinger. Secara umum, knalpot yang baik harus mampu menaikkan tenaga pada rpm lebih tinggi. Pastikan keseuaian silinder mesin dengan knalpot serta RPM yang akan sering dipakai sebelum memesan sebuah knalpot.
Exhaust tuning
TIPS UNTUK BORE UP CYLINDER
Ketika kamu merubah kapasitas dalam silinder mesin, ada banyak faktor yang harus diperhatikan. Seperti : porting, rasio kompresi, jetting karburator, silencer dan timing pengapian. Ukuran dan durasi porting exhaust dan intake terbuka, berbanding dengan kapasitas mesin dan RPM. Ketika dinding liner digerus untuk memasukkan piston yang lebih besar, sadarkah bahwa transfer port akan berubah sudut, dan porting exhaust akan mengecil? Dan ketika kamu langsung saja melakukan hal ini, maka torsi pada RPM rendah akan melimpah, dan tenaga diputaran atas melemah.
Merubah sudut ruang bakar harus dilakuakan , serta rasio kubah dengan squish harus diatur ulang menyesuaikan diameter piston yang baru. Piston lebih besar berarti turbulensi lebih keras, sehingga squish harus dipersempit. Volume kubah ruang bakar harus diatur menyesuaikan kapasitas mesin yang baru. Atau mesin hanya akan terasa ’berhenti’ di putaran tinggi, berlari datar begitu saja. Bahkan lebih buruk akan timbul detonasi
Katub Buluh (reed valve) atau sering kali disebut membran, pada mesin motor 2 tak part ini tidak dapat dipungkiri kehadirannya dalam meningkatkan tenaga. Benda ini memang terlihat begitu sederhana, tapi memiliki efektifitas tinggi di jalur pemasukan bahan-bakar yang dikontrol oleh piston-port. Membran mampu mengkreasikan mampatan bahan bakar dalam formasi asimetris untuk meningkatkan tenaga dan efisiensi bahan bakar selain juga melebarkan kurva tenaga pada motor 2 TAK. Kecil-kecil cabe rawit ya ehehehehe…
MOTO TASSINARI, adalah pemimpin besar dalam teknologi katub buluh hingga sekarang. VFORCE adalah merk katub buluh kenamaan dimana selalu ada dalam daftar spec semua motor 2TAK para juara. Desainnya telah mengalami pengembangan istimewa dengan tujuan utama tetep… MENINGKATKAN TENAGA sembari mengelola ketahanan mesin yang lebih kuat. VForce talah mengembangkan produknya tidak hanya di pabrikan melainkan juga pada kondisi balap di seluruh dunia, hanya dengan tujuan : Maximum Performance dan Durabilitas mesin. Cari saja membran ini sebelum kalian turun berlomba.
VForce3 Reed Valve System menjamin tidak akan ada katub buluh lain yang mampu menyamai kemampuannya. Dengan fitur seperti : Luas membran yang dua kali lipat lebih lebar, sudut radius, konstruksi, bahan eksotis dari carbon fiber. Fffiiuuuhhh.. bikin ngiler habis
Dengan melipatgandakan permukaan petal sekarang ga perlu buka jauh-jauh lagi dong, malah cukup separuhnya saja untuk mendapatkan FLOW yang sama dengan membran standard. Ini keuntungan signifikan ketika kamu berhitung bahwa di putaran 8.000 RPM petal membuka dan menutup 133 kali setiap detik. Dan daun membran cukup goyang dikit aja dibanding jarak daun membran standard, jadi kerusakan pada petal sangat diminimalisir. Desainnya juga memungkinkan klep untuk secara drastis meningkatkan rentang tenaga dengan dorongan mesin yang melimpah pada putaran bawah ke tengah. Reaksi terhadap puntiran gas secara instan terasa lebih baik.PRINSIP KERJA 2 TAKMeski mesin 2 tak terlihat lebih simple dari mesin 4 tak, dengan komponen yang sangat sedikit, hanya piston didalam silinder, namun sesungguhnya mesin 2 tak sangat komplex dalam kalkulasi : utamanya memanfaatkan dinamika gerak gas dalam mesin untuk menghasilkan tenaga. Ada fase-fase berbeda yang sangat berpengaruh didalam crankcase maupun didalam blok cylinder pada waktu bersamaan, sehingga mesin 2 tak mampu bekerja lebih efisien (hanya cukup 360 derajat putaran kruk as, dibanding 720 derajat putaran kruk as oleh mesin 4 tak) inilah yang menyebabkan ledakan tenaga mesin 2 tak terasa menyengat dibanding 4 tak. Rahasia tenaga mesin 2 tak adalah pengaturankompresi primer dan sekunder didalam mesin.
Inilah mengapa seringkali kita menyarankan pada rat rider kalau ingin mengirim mesin untuk dikerjakan sebaiknya seluruh mesin atau motornya dipaketkan sekalian, karena tidak cukup hanya modifikasi blok atau head saja. Mari kita amati cara kerja mesin 2 tak dalam sisi dinamika gas :
1) Awal mula piston berada pada titik mati atas (TMA , nol derajat kruk as) bunga api mulai meletik dan gas dalam ruang bakar menyebar dan mendorong piston turun sebagai awal langkah usaha. Gaya dorong piston ini menekan gas ke dalam crankcase hingga menyebabkan petal terbuka. Kompresi pada kruk as tersebut penting untuk menimbulkan kekuatan hisap pada reed valve, apalagi dibantu membran seperti v-Force dengan banyak katub buluh sehingga meski kompresi rendah campuran gas segar sudah dapat dengan mudah masuk. Pada sudut 90 derajat kruk as, dan piston berada dalam akselerasi negatif maksimum, porting exhaust terbuka sebagai tanda berakhirnya langkah usaha. Gas panas akan terbuang dengan sendirinya keluar ke knalpot. Kompresi pada kruk as mulai melemah saat porting transfer mulai terbuka. Tekanan dalam silinder harus diturunkan lebih rendah dari tekanan pada crankcase dengan tujuan agar gas yang tidak terbakar dapat keluar dari transfer ports selama masa pembilasan.
2) Transfer port terbuka sekitar 120 derajat sebelum titik mati bawah (TMB). Pembilasan dimulai. Artinya gas segar keluar dari porting transfer dan menyatu untuk membentuk sebuah siklus. Gas akan bergerak ke atas menuju belakang silinder dan berputar terus membilas sisa gas pembakaran dari proses power stroke. Penting bahwa sisa gas pembakaran harus dibuang sempurna, untuk membuka ruangan bagi campuran udara segar ke dalam ruang bakar. Itu adalah kunci membuat tenaga besar pada mesin dua tak. Semakin banyak gas segar yang mampu di kompresi pada kubah pembakaran = semakin besar tenaga tercipta!
Sekarang gas segar juga turut terbuang hingga bagian header pada knalpot. Tapi gas segar ini tidak akan lolos begitu saja karena gelombang tekanan kompresi mempunyai pantulan dari desain ujung pipa knalpot yang baik, untuk membawa paket gas segar kembali ke dalam silinder sebelum piston menutup seluruh lubang porting. Inilah keunikan dari efek SUPER CHARGE pada mesin 2 tak. Dari sini terlihat betapa pentingnya desain knalpot 2 tak, perhitungan matang untuk mengurangi trial n error sangat dibutuhkan. Keunggulan utama dari mesin 2 tak adalah bahwa mereka mampu membakar lebih banyak udara/bahan-bakar dibandingkan kapasitas mesin yang terhitung melalui kalkulasi. Sebuah contoh : Mesin 4 tak 125 cc sesungguhnya mungkin hanya mampu membakar 110 cc campuran udara/bahan-bakar dalam silinder, dengan efisiensi pabrikan 88 % (kemungkinan lebih rendah dari itu) sedangkan mesin 2 tak 125 cc standard kemungkinan bisa membakar 180cc campuran udara-bahan bakar didalam silinder. Mampu melihat bedanya? Bisa membuat gambaran bagaimana merancang mesin 4 tak agar mampu melawan mesin motor 2 tak?
cara bore up satria fu
Untuk ngencengin lari Suzuki Satria FU, tak harus pakai trik bore up. Dengan piston standar, bisa kok dibuat ngacir.
Apa kuncinya? “Naikin kompresi serta mainin timing pengapian,”. Rasio kompresi dibikin jadi 11,5:1 (standar 10,2:1). Caranya? “Papas bibir piston 1,5 mm,” lanjut Iwa, sapaan akrabnya. Lo bukannya malah jadi low compression tuh?
Apa kuncinya? “Naikin kompresi serta mainin timing pengapian,”. Rasio kompresi dibikin jadi 11,5:1 (standar 10,2:1). Caranya? “Papas bibir piston 1,5 mm,” lanjut Iwa, sapaan akrabnya. Lo bukannya malah jadi low compression tuh?
“Sebelumnya, stroke dinaikkan dulu pakai pen stroke 3 mm. Piston dipapas biar rata dan enggak nabrak head,” terangnya. Itu pun masih butuh tambahan paking aluminium setebal 1 mm serta paking kertas 2 buah. Kalau dihitung dengan kenaikan stroke total 6 mm (jadi 54,8 mm), isi silinder bengkak 165,36 cc.
Menurut Iwa stroke-up ditempuh biar torsi mesin naik, efeknya akselerasi makin cepat dan gigi 6 yang berkarakter overdrive bisa tetap terpakai. “Kalau masih standar ya gak jalan, cuma nurunin rpm,” ujarnya. Pantas nafas motor enggak ada habisnya!
Namun tak hanya itu, biar momen puntir makin kuat, as balancer kruk as sedikit kena papas pisau bubut, kanan-kiri sebanyak 2,5 mm. Kitiran mesin makin enteng setelah bandul di magnet yang juga sebagai dudukan gigi starter dilepas.
Memaksimalkan kinerja mesin, inlet dan exhaust kena bor tuner mekanik yang ngepos di Jl. Ciledug Raya No.7, Tangerang ini. Masing-masing dikikis 0,5 mm, sekaligus membuang bagian-bagian yang menghalangi laju bahan bakar. Termasuk yang ada di ruang bakar dekat klep.
Lalu guna mengejar akselerasi cepat sejak putaran bawah, celah klep in dibikin rapat. “In 0,10 dan ex 0,15 mm,” beber Iwa. Caranya pakai shim in berkode 176 dan ex 198.
Memaksimalkan kinerja mesin, inlet dan exhaust kena bor tuner mekanik yang ngepos di Jl. Ciledug Raya No.7, Tangerang ini. Masing-masing dikikis 0,5 mm, sekaligus membuang bagian-bagian yang menghalangi laju bahan bakar. Termasuk yang ada di ruang bakar dekat klep.
Lalu guna mengejar akselerasi cepat sejak putaran bawah, celah klep in dibikin rapat. “In 0,10 dan ex 0,15 mm,” beber Iwa. Caranya pakai shim in berkode 176 dan ex 198.
Langganan:
Postingan (Atom)